JeJaK hIDup

Friday, November 9, 2007

Gadis kecil Itu

Sekarang sudah punya batas privacy sendiri, dengan aturan orang lain tidak boleh memasuki batas tersebut. Sekarang sudah punya rahasia hidup yang orang lain tidak boleh tau. Sekarang sudah punya masalah-masalah kehidupan yang kadang dia simpan untuk diri sendiri.

Gadis kecil itu bukan gadis kecil lagi....

YUNIARTI MUSLIMAH; tidak terasa angka 15 sudah menghampri, gadis kecil yang selalu merebut hati bapak (Alm) dan dengan pelan-pelan menggeser tempatku dan memenangkan semua hati yang ada disekitarnya , rasaku saat itu....

YUNIARTI MUSLIMAH; dulu selalu dengan cerianya, meski "ngambek" setiap sy ganggu dan membuatnya menangis, duduk dipojok tiang dengan linangan air mata karena plotatan dan bentakan dari sy, mungkin ..... bukan mungkin lagi tapi itulah bentuk protes sy karena gadis kecil ini berhasil membuat semua orang beralih memperhatikan dia hanya karena terlahir sebagai cucu pertama perempuan dari generasi Abubakar, iyya ... sy iri, karena Bapak (Alm) dengan gembira,bangga dan senang selalu membawa gadis kecil ini kemana2, memperkenalkan kepada semua orang bahwa sekarang dia sudah punya cucu perempuan, meski sebelumnya 2 cucu laki2 sudah ada , sedang sy..... harus nurut sebagai TANTE kecil

Tapi itu dulu.....sekarang dia dengan manis dan "sedikit diam" mulai mengenal belajar memandang hidupnya dengan segala macam persoalan yang harus dia selesaikan sendiri, kedua orang tuanya tetap menjadi kiblat dalam meniti tiap jejaknya.

Sekarang, sosok gadis kecil ini berubah jadi gadis remaja yang dengan segala trent dan gaya remaja masa kini ... yach, ternyata ponakanku sudah jadi gadis remaja, dengan ihlasnya sy menemani disalon (BONDING) meski ngantuk yang gak ketahan, rela jadi tempat curhatnya dan penampungan SMS-SMS nya (tentang sedihnya,sukanya dan dukanya)

Sekarang, Iri itu sudah hilang ..... sudah lama hilangnya bahkan, malah berganti dengan sayang. Iyya sayang seorang tante untuk ponakan kecilnya dulu..... Love u

"Nak, Dunia yang kamu jalani belum apa-apa ...... pandanglah dan jalani selama kamu mampu, tapi ingat dengan aturan hidup yang harus kamu patuhi"
...................................MET MILAD...........................................................
posted by Ty at 5:48 PM

0 Comments:

Post a Comment

<< Home